Setiap orang tentunya ingin hidup aman, tentram dan sejahtera. Namun, faktanya tidak semua orang bisa mendapatkan kehidupan seperti itu. Banyak orang di luar sana yang hidupnya terancam, peperangan, gencatan senjata sudah berbaur dengan kehidupannya yang mungkin kapan saja dapat mengancam nyawanya. Anak-anak tanpa dosa ikut menjadi korbannya, mereka harus menanggung akibatnya, bahkan tidak sedikit orang yang kehilangan rumah, keluarga, bahkan anak-anak kehilangan orang tuanya.
Namun di tengah-tengah kehidupan seperti itu siapa sangka banyak keajaiban yang terjadi. Keajaiban tersebut merupakan bukti kekuasaan dari Sang Pencipta. Salah satu keajaiban yang dapat kita saksikan berasal dari gadis kecil asal Ghouta, Suriah.
Video gadis kecil ini menarik perhatian banyak orang. Siapa saja yang melihat video ini akan merasakan suasana yang mencengkam, namun penuh haru. Dalam video yang diunggah oleh Omar Ghabra di Twitter ini terlihat seorang gadis kecil sedang membaca do’a yang dituntun oleh ayahnya.
Suasana awalnya begitu tenang dan sunyi. Dengan suara mungilnya gadis kecil tersebut terus membacakan do’a. Namun, tidak lama setelah gadis tersebut berdo’a, sebuah bom tiba-tiba jatuh di depan rumahnya. Karena ledakan bom terlihat gadis kecil tersebut terlempar dan rumahnya hancur.
Namun sungguh keajaiban, meskipun mengalami insiden bom tepat di depan rumah, gadis kecil dan ayahnya selamat. Bahkan dikabarkan keadaan mereka baik-baik saja.
Dengan kisah ini semoga kita selalu menjadi pribadi yang terus bersyukur. Syukuri atas semua nikmat yang kita miliki, karena nyatanya masih banyak orang-orang yang hidupnya menderita dan terancam.
Nah, di bawah ini kami sajikan videonya, anda dapat menyaksikannya. Jangan lupa untuk share dan memberikan komentar pada kolom di bawah ini.