Alam Indonesia memang menyediakan berbagai keindahan dan pariwisata yang sangat menakjubkan.
Ada begitu banyak nama besar loaksi wisata Indonsia yang kemudian mendunia dan banyak sekali dikunjungi oleh turis-turis mancanegara, bahkan di beberapa lokasi lebih banyak dikunjungi oleh turis asing dibandingkan dengan turis lokal. Bali, Raja Ampat, Lombok dan begitu banyak spot-spot lainnya yang mendunia dan memiliki pemandangan yang begitu menakjubkan untuk dinikmati dan dieksplorasi.
Dari berbagai lokasi menarik yang berada di Indonesia, salahsatu lokasi yang menarik dan bisa anda kunjungi adalah Pulau Bintan. Pulau Bintan yang secara administratif termasuk ke dalam bagian Provinsi Riau ini memang dikenal memiliki cukup banyak memiliki sajian pariwisata yang sangat mengagumkan dan juga menakjubkan. Sebagai pulau terbesar dari ribuan pulau kecil lainnya di lokasi tersebut, Bintan memiliki banyak pilihan wisata, dari hanya yang sekedar untuk bersantai dan menikmati ketenangan, hingga lokasi-lokasi bagus bagi anda yang memiliki hobi berselancar atau olahraga laut lainnya. Bahkan anda juga bisa menemukan lokasi liburan yang bertemakan kesehatan di lokasi tersebut.
Berbicara lebih lanjut mengenai Pulau Bintan dan juga liburannya, maka itu tidak lepas dari resort-resort berkelas yang hadir dan memberikan pelayanan wisata prima dan menakjubkan. Dari sekian banyak resort bagus dan berkelas di Bintan, salahsatu yang mampu memberikan pelayanan yang prima adalah Loola Adventure Resort. Loola Adventure Resort diketahui sebagai resort yang benar-benar bersinergi dengan lingkungan sekitarnya. Berkat hal tersebut Loolla Adventure Resort diganjar dengan predikat juara umum sebagai World Responsible Tourism Awards 2015 dalam ajang World Travel Market.
World Travel Market yang digelar di London ini merupakan sebuah ajang bergengsi di ranah pariwisata dunia, sehingga tentunya dengan meraih juara umum pada ajang tersebut merupakan kebanggan tersendiri yang sangat berharga dan menjdai pembelajaran berharga bagi pariwisata lokal. Para juri yang turun tangan dalam penilaian World Responsible Tourism Awards 2015 ini pun bukan merupakan juri sembarangan, sebab mereka merupakan tokoh-tokoh pariwisata dunia yang berasal dari berbagi negara.
Lewat pengumuman yang dikeluarkan secara resmi oleh pihak pengelola pada tanggal 5 November lalu, Loola Adventure Resort memang benar-benar mencerminkan kriteria yang dicari olh juri selama penilaian. Dari total peserta 38 yang dipilih juri untuk masuk ke dalam nominasi, Loola Adventure Resort mampu menyingkirkan 37 peserta lainnya.
Menurut para tim juri, Loola Adventure Resort mampu tampil sebagi lokasi dan penyelenggara wisata yang bertanggung jawab, sebab resort tersebut edngan terbuka memberi kesempatan yang luas bagi masyarakat lokal untuk turt menjadi pegawai dan mengelola bisnis tersebut. dari berbagai departemen, karyawannya diisi oleh masyarakat Bintan asli dan mereka mampu menjalankan perannya masing-masing dengan baik sehingga setiap tamu yang datang puas menikmati liburan di lokasi tersebut. berkat hal tersebut bahkan pendapatan masyarakat lokal pun turut meningkat hingga 20 sampai 40 persen. Selain dengan itu program pengelolaan limbah pun berjalan dengan baik sehingga lingkungan sekitar lokasi tersebut terlihat bersih.
Indah sekali memang alam Indonesia serta pariwisata yang tersedia di berbagai penjuru nusantara. Tidak terkecuali dengan Loola Adventure Resort yang tereletak di Bintan tersebut. Silahkan berikan pendapat anda mengenai keindahan resort tersebut dengan mengisi kolom yang sudah disediakan pada bagian bawah artikel. Bagi anda yang mencintai traveling dan wisata khususnya di Inonesia, maka tidak ada salahnya berbagi artikel mengenai Loola Adventure Resort ini dengan teman dan sahabat anda melalui sosial media anda masing-masing.