Kulit Mulus Sempurna, Begini 7 Cara Menghilangkan Bruntusan di Jidat – Kemunculan bruntusan di jidat acap kali menjadi salah satu pemicu rasa tidak percaya diri. Untuk meraih kulit mulus sempurna, di bawah ini adalah cara menghilangkan bruntusan di jidat yang penting diperhatikan dengan baik.
Meski kecil, kemunculan bruntusan di jidat kerap kali mengganggu penampilan dan membuat kita tidak percaya diri dengan kondisi ini. Betapa tidak, hadirnya bruntusan di jidat akan menghalangi anda untuk mendapatkan kulit mulus seperti yang didambakan. Hancur sudah harapan mempunyai wajah glowing sebening artis Korea karena bruntusan yang ada di bagian kening ini.
Akan tetapi, tahukah anda sebenarnya bruntusan pada bagian jidat bisa diatasi dengan banyak cara. Mulai dari mengaplikasikan bahan alami yang bisa anda lakukan di rumah sampai dengan pergi ke dokter kulit dengan menempuh cara yang lebih cepat manfaatnya. Kesemua ini bisa menjadi pilihan anda. Baca juga: 5 Cara Menghilangkan Bekas Jerawat Hitam di Wajah
Begini 7 Cara Menghilangkan Bruntusan di Jidat
Nah, agar anda punya gambaran tentang cara menghilangkan bruntusan di jidat. Beberapa cara ini bisa anda simak dengan mudah.
Menempuh Jalur Injeksi
Cara menghilangkan bruntusan di jidat pertama adalah dengan menempuh jalur injeksi yang tentunya dilakukan oleh tenaga medis yang sudah berkompeten dibidangnya. Bruntusan pada jidat berupa jerawat memang acap kali membuat rasa percaya diri menurun drastis. Bila anda adalah seorang yang dituntut untuk selalu tampil prima maka tentunya kehadiran bruntusan ini akan sangat mengganggu.
Namun tak perlu khawatir dengan menempuh jalur injeksi maka bruntusan jerawat di jidat akan dapat menghilang dengan instan. Bahkan hitungannya hanya sekitar 24 jam saja. Hanya saja, cara ini tidak berarti tidak memiliki risiko. Terutama bagi anda yang punya riwayat kulit sensitif maka injeksi serum ini akan mungkin tidak disarankan. Adapun beberapa langkah yang perlu diperhatikan pada saat akan menempuh jalur injeksi adalah:
- Pastikan anda melakukan riset lebih dalam tentang injeksi serum jerawat untuk mengatasi bruntusan.
- Kemudian temukan dokter kulit yang tepat dan lakukan konsultasi terlebih dahulu.
- Dokter akan menanyakan bila mungkin anda punya riwayat kulit sensitif atau mungkin riwayat alergi yang akan berisiko.
- Metode ini ditempuh dengan cara menyuntikkan serum jerawat pada bagian wajah yang terserang dengan beruntusan. Maka pastikan bahwa anda tahu betul jika treatment ini akan cukup menyakitkan.
- Perlu diperhatikan dengan baik bila metode ini punya efek samping berupa kulit kering, pengelupasan dan bahkan keloid. Maka dari itu, pertimbangkan dengan matang.
Lakukan Facial
Cara menghilangkan bruntusan di jidat selanjutnya yang dapat anda tempuh adalah dengan melakukan facial di salon yang memang sudah terbukti aman dan bersetifikat. Facial adalah salah satu jenis perawatan wajah yang cukup populer dikalangan para perempuan dan laki-laki metropolitan. Selain bertujuan untuk membersihkan wajah dan mengangkat sel kulit mati.
Treatment ini pun dapat pula membantu anda menghilangkan bruntusan di jidat. Hanya saja, hal penting yang perlu diperhatikan dengan baik adalah treatment facial sebaiknya tidak dilakukan lebih dari sekali dalam satu bulan. Hal ini karena dapat memicu kulit sensitif dan mudah berjerawat. Untuk melakukan facial sebagai cara menghilangkan bruntusan di jidat anda dapat melakukannya dengan cara:
- Temukan tempat facial yang punya sertifikat dan terapis yang sudah teruji dengan baik.
- Bila perlu datangi terlebih dahulu dokter kulit dan konsultasikan masalah anda. Kemudian dapatkan saran apakah tindakan facial perlu dilakukan atau tidak.
- Pastikan tempat facial anda bersih dan terapisnya teruji dengan baik sehingga keamanan dan keselamatan anda terjamin.
Artikel menarik: Krisis Percaya Diri? Ini 5 Cara Menghilangkan Kutil di Wajah
Gunakan Masker Lidah Buaya
Selain beberapa cara di atas, cara menghilangkan bruntusan di jidat pun sebenarnya dapat diatasi dengan bahan alami yang bisa anda lakukan di rumah dengan mudah dan sederhana. Salah satunya adalah dengan memanfaatkan lidah buaya. Kandungan antibakteri dan anti-inflamasi yang ada di dalam lidah buaya dipercaya dapat membantu bruntusan memudar dengan cepat.
- Cara penggunaannya adalah dengan mengambil gel lidah buaya dengan sendok yang bersih.
- Lalu haluskan dengan merata.
- Kemudian ambil kuas dan aplikasikan pada bagian jidat dengan halus dan merata.
- Diamkan sampai meresap dan merata. Lalu cuci wajah anda dan lakukan perawatan ini secara rutin minimal 3 kali dalam satu minggu.
Manfaat Lemon
Senyawa astringent dan antibakteri yang ada di dalam lemon ampuh menjadikan bahan ini sebagai cara menghilangkan bruntusan di jidat dengan alami. Kedua manfaat ini nantinya akan bekerja mengelupas sel kulit mati dan mencegah sumbatan pori-pori penyebab jerawat di wajah. Hanya saja, sebaiknya jangan gunakan terlalu lama karena dikhawatirkan akan dapat menimbulkan iritasi.
- Cara menggunakannya adalah dengan memeras lemon.
- Lalu tampung di dalam sebuah wadah.
- Ambil kapas dan aplikasikan pada bagian jidat anda secara merata.
- Diamkan selama 15 menit lalu bilas wajah dan gunakan cleansing dengan merata.
Baca juga: Ampuh! Begini 6 Cara Menghilangkan Komedo Hitam Membandel
Gunakan Tea Tree Oil
Bahan selanjutnya sebagai cara menghilangkan bruntusan di jidat adalah tea tree oil. Kandungan antiradang dan antimikroba dalam bahan ini akan ampuh mengempeskan bruntusan di jidat dengan alami tanpa efek samping.
- Cara menggunakannya cukup dengan meneteskan tea tree oil ke dalam wadah.
- Lalu cuci terlebih dahulu wajah anda dengan air bersih dan cleansing.
- Selanjutnya, ambil cotton bud dan celupkan pada bahan tersebut. Lalu aplikasikan pada bagian jidat dengan merata.
- Diamkan semalaman dan esok paginya anda bisa mencuci wajah anda.
Gunakan Buah Melon
Siapa sangka buah manis yang selama ini sering kita konsumsi ini punya manfaat yang baik dalam menghilangkan bruntusan di wajah. Manfaat yang ada dalam buah melon dapat menutrisi wajah sehingga menghaluskan kulit secara alami.
- Cara penggunaannya cukup mudah dan sederhana. Anda hanya perlu memotong buah melon menjadi potongan yang kecil.
- Lalu bersihkan terlebih dahulu wajah anda sehingga terbebas dari minyak dan debu.
- Aplikasikan potongan buah melon pada permukaan jidat dengan merata.
- Lakukan pijatan lembut selama kurang lebih 10 menit.
- Kemudian bilas wajah dengan merata dan gunakan cleansing agar bersih sempurna.
Gunakan Madu dan Kayumanis
Campuran madu bersama dengan kayumanis adalah dua bahan alami yang dapat bermanfaat untuk menyamarkan bruntusan yang ada pada jidat. Kandungan antioksidan yang melimpah pada dua bahan ini akan sangat efektif untuk mengatasi masalah jerawat di jidat dalam jumlah yang banyak. Selain itu, manfaat dari kayumanis akan dapat membantu melawan bakteri serta peradangan.
- Cara menggunakannya adalah dengan mencampurkan satu sendok teh madu bersama dengan setengah sendok teh kayumanis.
- Lalu aduk dengan merata dengan media yang bersih dan steril.
- Seperti biasa sebelum menggunakan bahan perawatan ini sebaiknya bersihkan terlebih dahulu wajah anda.
- Celupkan kapas atau cotton bud pada campuran bahan ini dan aplikasikan pada bagian wajah dengan merata.
- Tunggu selama beberapa saat selama kurang lebih 30 menit agar bahan ini meresap dengan merata.
- Baru kemudian cuci wajah anda dengan merata.